Postingan

Menampilkan postingan dari Januari, 2021

SERBA-SERBI: Macam-Macam Penyebab Mimisan, Salah Satunya karena Faktor Udara

Gambar
Pernahkah kamu mengalami mimisan atau hidung mengeluarkan darah secara tiba-tiba? Hal itu bisa terjadi pada anak kecil dan orang dewasa, lo. Mimisan merupakan hal yang cukup umum terjadi di umur 2-10 tahun. Mimisan adalah hal yang cukup umum dan sebenarnya bukan merupakan masalah medis yang serius. Pada dasarnya tuhan menciptakan hidung dengan banyak pembuluh darah yang letaknya dekat dengan permukaan, yakni di bagian depan dan belakang hidung. Nah, pembuluh tersebut sangat riskan dan mudah berdarah, Kids. Mimisan terbagi menjadi dua, yakni mimisan posterior dan mimisan anterior. Kita cari tahu tentang keduanya, yuk! Mimisan posterior terjadi di bagian belakang atau bagian terdalam dari hidung. Mimisan posterior ini dapat berbahaya. Lalu, mimisan anterior terjadi ketika pembuluh darah di bagian depan hidung beristirahat dan berdarah. Penyebab mimisan sendiri terjadi bisa karena adanya faktor udara kering. Karena kita tinggal di iklim yang kering, hal tersebut dapat membuat

SERBA-SERBI: Bukan Cuma dari Inggris, Varian Baru Virus Corona dari Negara Ini Disebut Lebih Mengkhawatirkan

Gambar
Pada Desember 2020, Menteri Kesehatan Inggris mengumumkan adanya virus corona jenis baru di negaranya. Hal ini mengakibatkan wilayah Inggris kembali menerapkan berbagai kebijakan, salah satunya  lockdown . Diperkirakan, virus yang disebut dengan B117 ini 70% lebih mudah menyebar dari COVID-19 yang selama ini ada. Meski bisa menyebar lebih cepat, masih belum diketahui dengan pasti apakah virus ini lebih berbahaya. Selain itu, belum ada bukti yang menunjukkan kalau varian baru ini bereaksi berbeda terhadap vaksin. Karena penyebarannya yang cepat, virus ini pun dilaporkan sudah menginfeksi beberapa negara lain.  Bahkan, negara-negara di luar Eropa pun sudah melaporkan adanya varian baru virus corona ini.   Varian Baru Virus Corona dari Inggris     Virus Corona Jenis Baru di Eropa Setelah Inggris mengumumkan adanya virus corona varian baru, negara-negara lain di Eropa langsung menutup perbatasan dan menolak masuknya warga

SERBA-SERBI: Punya Tradisi Pemakaman yang Unik, Ini Fakta Tentang Adat Istiadat di Desa Trunyan Bali

Gambar
Pernahkah kamu berlibur ke Pulau Bali? Bali sangat identik akan kekayaan alam, adat istiadat, kerajinan, dan kesenian. Maka dari itu, kalau kamu berlibur ke Pulau Dewata, selain bisa menikmati keindahan alamnya, kamu juga bisa melihat upacara adat di setiap daerah yang kamu kunjungi. Kids, apakah kamu sudah pernah mendengar mengenai Desa Trunyan? Nah, Desa Trunyan ini terletak di pinggir Danau Batur, Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli. Desa Trunyan ini mempunyai tradisi yang unik lo, Kids. Tradisi ini sudah dilakukan oleh masyarakat setempat sejak dahulu sampai sekarang. Sebenarnya, tradisi apa sih yang sudah turun-temurun di kalangan masyarakat Desa Trunyan ini? Jadi Kids, masyarakat asli Desa Trunyan memiliki adat-istiadat untuk menguburkan jenazah dengan cara dibaringkan di atas tanah, hal ini disebut juga sema wayah . Tradisi unik ini sudah dikenal, lo, baik oleh wisatawan lokal dan wisatawan mancanegara. Sehingga, ini me

SERBA-SERBI: Apa Itu Puting Beliung? Ini Pengertian, Ciri-Ciri, dan Gejalanya

Gambar
Hari ini (20/1/21) warga Wonogiri dikejutkan oleh sebuah fenomena yang mirip dengan puting beliung. Fenomena ini terjadi di waduk Gajah Mungkur, Wonogiri, Jawa Tengah. Karena angin puting beliung tersebut terjadi di atas air, fenomena ini dikenal dengan nama  waterspout . Hal ini disampaikan oleh Bapak Siswanto, Kepala Sub Bidang Produksi Informasi Iklim dan Kualitas Udara BMKG. Nah, tahukah kamu apa itu puting beliung, serta apa ciri-ciri dan gejala awal kemunculannya? Yuk, kita cari tahu di sini! Apa Itu Angin Puting Beliung? Puting beliung adalah sebuah fenomena alam di mana angin berputar dengan kecepatan lebih dari 63 km/jam. Angin ini bergerak lurus dengan durasi paling lama lima menit. Fenomena alam ini punya banyak sebutan, Kids. Banyak yang menyebut angin puting beliung sebagai angin  l eysus , sedangkan di daerah Sumatera disebut angin bohorok. Angin puting beliung bisa menyebabkan kerusakan yang serius. Angin ini bisa m

SERBA-SERBI: Sederhana dan Mudah Didapatkan, Siapa Sangka Konsumsi Madu dan Jeruk Nipis Bisa Datangkan 4 Manfaat Ini

Gambar
Tahukah kamu kalau madu dan jeruk nipis punya banyak manfaat baik untuk kesehatan? Madu dikenal dengan cairan manis yang disebut lebih sehat dari gula. Hal ini karena madu punya pemanis alami. Rasa manis dari madu berasal dari zat gula yang dihasilkan oleh lebah dari nektar bunga. Sedangkan jeruk nipis sendiri juga sering dikonsumsi karena berbagai manfaatnya. Nah, kalau dikonsumsi secara bersamaan, keduanya bisa punya khasiat untuk kesehatan tubuh yang enggak main-main, lo. Selain itu, kombinasi keduanya juga pas. Rasa madu yang manis bisa mengimbangi rasa jeruk nipis yang asam. Belum lagi, keduanya mudah didapatkan di mana saja. Lalu, apa saja manfaat mengonsumsi madu dan jeruk nipis, ya? Yuk, cari tahu di sini! Redakan Gejala Flu dan Batuk Manfaat madu dan jeruk nipis yang paling populer adalah bisa meredakan gejala flu dan batuk. Madu dan jeruk nipis ampuh mengatasi demam dan terutama masalah tenggorokan. Hal ini karena keduan

SERBA-SERBI: Enggak Disukai Banyak Orang, Inilah Ciri-Ciri Orang yang Selalu Berpikir Negatif, Kamu Termasuk?

Gambar
  Kids, ada beberapa hal yang bisa membawa dampak buruk bagi kesehatan dan kehidupan kita. Beb erapa hal tersebut seperti mengonsumi makanan yang enggak sehat, kurang olahraga hingga pikiran negatif. Yap, meski terlihat sepele tapi jika kita sering berpikir negatif maka bisa mempengaruhi kehidupan kita, lo. Sering berpikir negatif bisa membuat suasana hati kita berantakan, cepat marah, mudah tersinggung hingga depresi. Hal tersebut berbahaya jika terus dibiarkan, Kids. Selain itu, sering berpikir negatif bisa membawa dampak buruk yang serius buat kehidupan kita, lo. Selama ini mungkin kita sendiri enggak menyadari kalau kita sering berpikir negatif. Sebelum menilai orang lain, sebaiknya kita melihat diri kita terlebih dahulu. Berikut ini ciri-ciri orang yang sering berpikiran negatif, apa kamu termasuk salah satunya? 1. Terlalu membesar-besarkan suatu kejadian Mungkin banyak dari kita yang sering membesar-besarkan sisi negatif dari suatu kejadian dan melupakan sisi positif yang dialami

SERBA-SERBI: Sakit Punggung Jadi Taruhannya, Ini yang Terjadi Pada Tubuh Jika Kita Tidur di Sofa

Gambar
  Kids, saat kita lelah biasanya kita akan duduk sejenak atau tidur sebenar. Salah satu tempat yang diincar saat kita lelah adalah sofa, Kids. Yap, biasanya saat kita istirahat sebentar sambil bermain ponsel tempat yang nyaman, seperti sofa. Sofa memang nyaman untuk diduduki, enggak jarang sofa juga dijadikan tempat untuk tidur. Yap, tidur di sofa memang nyaman dan enggak ribet. Namun, sebaiknya kebiasaan tidur di sofa jangan dilakukan lagi, Kids. Sofa dirancang untuk duduk bukan untuk tidur, sofa juga enggak menyerap kelembapan, seperti kasur. Jadi, tidur di sofa ketika kamu berkeringat banyak, misalnya, bukanlah ide yang baik. Ada beberapa efek buruk jika kamu tidur di sofa. Inilah efek samping yang mungkin kamu rasakan ketika tidur di sofa: 1. Sakit punggung dan leher Menurut penelitian, rasa nyeri punggung, nyeri leher dan otot kaku bisa dilihat dari cara tidur seseorang. Saat kamu tidur di sofa, kemungkinan rasa nyeri tersebut bisa terjadi, Kids.  Jika kamu pernah tidur di sofa, l

SERBA-SERBI: Hilang dan Pergi Jauh dari Rumah, Ternyata Ini Rahasia Anjing dan Kucing Bisa Kembali Lagi

Gambar
  Kids, apa kamu memelihara anjing atau kucing di rumah? Selain dikenal lucu dan mudah dirawat. kedua hewan ini dikenal pintar dan cerdas, lo. Contohnya saja saat pergi jauh dari rumah, mereka bisa kembali lagi. Hal ini juga terjadi pada kucing rumahan. Bahkan, saat mereka sudah pergi berhari-hari dari rumah. Wah, padahal mereka enggak pernah pergi ke luar rumah, tapi kenapa bisa tahu jalan pulang, ya? Sebenarnya ada dua alasan berbeda antara kucing dan anjing yang bisa kembali pulang ke rumah setelah menghilang.  Kucing Kucing bisa pulang ke rumah setelah beberapa hari menghilang bukan karena mereka hafal alamat rumah pemiliknya, Kids. Alih-alih punya GPS, alasan kucing bisa kembali pulang karena ia membutuhkan keamanan dan makanan.  Dikutip dari Time For Paws, (13/11/2020), prioritas seekor kucing adalah selalu tempat yang aman untuk ditinggali dengan sumber makanan yang dapat diandalkan, Kids. Jadi mungkin ini alasan ia bisa kembali pulang. Kucing enggak menyukai perubahan. Selain i

SERBA-SERBI: Macam-Macam Alat Transportasi Darat, Baik Tradisional Maupun Modern

Gambar
  Untuk kegiatan sehari-hari, banyak orang yang mengandalkan alat transportasi darat. Alat transportasi darat ini bermacam-macam, Kids. Ada banyak sekali jenisnya mulai dari yang tradisional hingga modern. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) transportasi adalah pengangkutan barang oleh berbagai jenis kendaraan sesuai dengan kemajuan teknologi. O iya, pada dasarnya yang bisa diangkut dengan alat transportasi ini bukan hanya barang saja, tapi manusia dan makhluk hidup lainnya seperti hewan juga bisa, lo. Nah, alat transportasi berarti alat untuk pengangkutan yang bisa menggunakan beragam jenis kendaraan, Kids. Yap, alat transportasi memang begitu beragam, ada transportasi darat, laut, dan udara. Namun, kali ini kita bakal membahas tentang aneka alat transportasi darat. Hmm... siapa yang bisa menyebutkan apa saja macam-macam alat transportasi darat, nih? 1. Sepeda Motor Sepeda motor adalah alat transportasi darat yang digerakkan dengan motor atau mesin. Sepeda motor ini juga serin

SERBA-SERBI: Belum Beres dengan COVID-19, Para Ahli Sebut Dunia Hadapi Ancaman dari Penyakit X yang Berpotensi Jadi Pandemi Baru

Gambar
  Hingga saat ini,  pandemi   COVID-19  masih melanda dunia setelah terdeteksi pertama kali di akhir tahun 2019 lalu. Namun, belum usai masalah  COVID-19 , ada ancaman  penyakit  lain yang mungkin menjadi pandemi, yaitu Penyakit X. Yap, saat ini petugas medis sedang mengkhawatirkan Penyakit X baru atau Disease X. Nah, Profesor Jean-Jacques Muyembe Tamfum yang merupakan dokter penemu  virus Ebola  memberi peringatan bahwa jenis virus mematikan baru bakal menyerang umat manusia, Kids. Berdasarkan perkiraan para ahli, pandemi COVID-19 yang masih kita hadapi sekarang ini memang bukanlah pandemi terakhir, Kids. Kemungkinan kita masih akan menghadapi pandemi baru lainnya setelah pandemi COVID-19 ini. Nah, sebenarnya apa itu Penyakit X? Mengapa ada potensi pandemi baru? Kita cari tahu bersama lebih lanjut tentang hal ini, yuk! Profesor Tamfum mengungkapkan bahwa akan ada virus baru yang muncul dari hutan hujan tropis Afrika dan memiliki potensi yang fatal, Kids. "Kami sekarang berada di

SERBA-SERBI: Sejarah Perkembangan Kereta Api di Indonesia dari Dulu sampai Sekarang

Gambar
  Kereta api adalah salah satu jenis transportasi darat yang sudah ada sejak dulu. Bahkan, transportasi ini sudah populer sejak abad ke-19, lo. Enggak seperti mobil, bus, dan transportasi darat lainnya. Kereta api punya jalur khusus yang disebut rel. Itu sebabnya, kerata api punya jadwal yang pasti dan enggak terpengaruh dengan kemacetan lalu lintas. Hal ini salah satu penyebab kereta api jadi transportasi yang banyak diminati oleh masyarakat. Lalu, bagaimana sejarah perkembangan kereta api di Indonesia, ya? Yuk, kita cari tahu! Sejarah Perkembangan Kereta Api di Indonesia Sejarah perkeretaapian di Indonesia dimulai pada 17 Juni 1864. Saat itu, dilakukan pencangkulan pertama jalur kereta api Semarang-Vorstenlanden di Desa Kemijen. Pembuatan jalur kereta api pertama itu dilakukan oleh Gubernur Jendral Hindia Belanda Mr. LAJ Baron Sloet van de Beele. Tahukah kamu? Indonesia adalah negara kedua di Asia yang punya jaringan kereta api tertua, lo. Kereta api di Indonesia pertama kali beroper