Serba-serbi : Coba Periksa Lidahmu, 5 Tanda pada Lidah Ini Tunjukkan Masalah pada Tubuh

 


Bobo.id - Semua orang tahu bahwa lidah manusia berfungsi sebagai indra pengecap yang dapat membedakan rasa dari makanan dan minuman yang dikonsumsi.

Dilansir dari National Geographic Kids, manusia memiliki sekitar 10.000 kuncup pengecap yang masing-masing memiliki 50 sel perasa. 

Kuncup pengecap ini berukuran sangat kecil, sehingga kita tidak bisa melihatnya, bahkan ketika bercermin.

Jika kamu menjulurkan lidahmu sambil bercermin, kamu bisa melihat tonjolan kecil pada lidah yang bernama papilla. 

Pada papilla itulah, beberapa kuncup pengecap berkumpul menjadi satu. Jadi, bayangkan saja seberapa kecil ukuran kuncup-kuncup pengecap ini.

Kuncup pengecap bekerja dengan cara yang menarik, yang membuat kita dapat membedakan makanan lezat dan kurang lezat. 

Namun, ketika kita sedang demam, lidah mengalami kesulitan merasakan apa yang kita makan, bahkan sering kali hanya rasa pahit yang terasa. 

Saat demam, suhu tubuh yang naik menyebabkan kita kekurangan kandungan air di mulut sehingga juga berakibat dehidrasi. 

Ketika kondisi mulut sedang kering, akan memengaruhi daya pengecapan pada lidah. 

Selain itu, lidah terasa pahit juga diakibatkan oleh zat kimia sitokin yang keluar ketika demam. Sitokin ini akan merangsang sel-sel pada lidah sehingga kita merasakan pahit. 

Nah, sebenarnya jika kamu ingin mengetahui bagaimana kondisi kesehatan tubuh, kamu bisa memeriksa warna lidahmu, lo!

Tanda pada Lidah

Lidah sehat umumnya ditandai dengan permukaan yang berwarna merah muda dan terlihatnya bintil-bintil atau disebut juga dengan papillae.

Sedangkan lidah berwarna selain merah muda menandakan ada masalah pada kesehatan tubuh. Berikut ini tanda penyakit dari warna lidah. 

1. Lidah Putih

Terkadang kita menemukan terdapat bintik-bintik putih pada lidah atau hampir seluruh bagian lidah berubah warna menjadi putih. 

Kondisi ini ternyata disebabkan oleh beberapa faktor, yang di antaranya adalah sebagai berikut:

- Infeksi jamur mulut, yang biasanya adalah jenis jamur candidiasis, lebih mudah dialami oleh orang dengan sistem imun yang lemah. 

Lichen planus oral, adalah garis putih pada permukaan lidah yang terlihat mirip renda. Bisa hilang dengan sendirinya. 

Leukoplakia, adalah bercak putih yang bisa terdapat pada lidah atau bagian dalam mulut akibat pertumbuhan sel-sel yang berlebihan.

2. Lidah Merah

Lidah yang sehat berwarna merah muda, namun jika lidah berubah warna menjadi merah terang atau keunguan, berarti ada masalah yang terjadi. 

Kondisi ini ternyata disebabkan oleh beberapa faktor, yang di antaranya adalah sebagai berikut:

- Geographic tongue, permukaan lidah dipenuhi bercak kemerahan yang terlihat seperti bentuk pulau pada peta. Bisa hilang dengan sendirinya. 

- Kekurangan vitamin B dapat menyebabkan lidah menjadi kemerahan, terutama kekurangan vitamin B12 dan asam folat.

Jika vitamin B sudah terpenuhi, kondisi lidah kembali seperti semula.

- Scarlet fever adalah infeksi dan demam tinggi dengan gejala lidah berwarna merah seperti stroberi, perlu perawatan dan penanganan dari dokter. 

- Penyakit kawasaki, penyakit berbahaya pada balita yang ditandai dengan demam tinggi yang juga disertai gejala lidah merah seperti stroberi.

3. Lidah Kuning

Lidah berwarna kuning biasanya disebabkan oleh pertumbuhan bakteri yang berlebihan.

Menurut penelitian dari Cel Rep yang dikutip dari Livescience, ada sekitar 20 miliar mikroba yang hidup pada lidah manusia. 

Menurut The Role of Dental Plaque Biofilm, sifat biofilm dari mikroba di lidah bisa menciptakan pertahanan untuk melindungi mulut. 

Namun, jika mikroba ini tidak dihilangkan secara teratur, justru dapat menyebabkan masalah gigi berlubang, gingivitis, dan periodontitis. 

4. Lidah Hitam dan Berbulu

Meskipun terlihat menyeramkan, lidah berwarna hitam dan berbulu sebenarnya tidak selalu menjadi tanda adanya penyakit. 

Pada beberapa kondisi, bintil lidah tumbuh terlalu panjang sehingga membuat bakteri mudah berkembang.

Kondisi ini juga dapat terjadi pada orang yang menjalani kemoterapi, mengonsumsi antibiotik, dan pada orang yang tidak menjaga kebersihan mulut.

5. Lidah Nyeri

Lidah nyeri bisa diakibatkan oleh beberapa faktor, yaitu sariawan, cedera, dan penyakit kronis tertentu. 

Penyakit kronis yang ditandai dengan adanya nyeri pada lidah adalah kanker mulut, diabetes, anemia. 

---










sumber : bobo.grid.id





Komentar

Postingan populer dari blog ini

DONGENG : Rumah untuk di Relakan

Kau Juga Hebat, Sayang!

Dongeng : Dunia Manisan