SERBA-SERBI: Perbedaan Asteroid, Komet, dan Meteoroid

Di tata surya, ada miliaran benda langit, antara lain asteroid, komet, meteoroid, meteor, dan meteorit. Apa saja perbedaan benda-benda langit itu?



Asteroid

Sumber: liputan6.com

Asteroid adalah batuan yang berasal dari sisa pembentukan tata surya. Tata surya terbentuk sekitar, 4,6 miliar tahun lalu. Ukuran asteroid lebih kecil dari planet. Asteroid kecil ukurannya sekitar satu meter. Sedangkan asteroid besar bisa hampir seperempat Bumi. Salah satu asteroid besar adalah Ceres.

Di tata surya, jumlah asteroid ada di sekitar 1 juta. Sebagian besar asteroid bentuknya lonjong dan tidak rata. Itu akibat dari hasil tabrakan dengan asteroid lain. Hanya beberapa asteroid yang bentuknya mirip bola. Asteroid banyak digunakan untuk penelitian. Untuk meneliti sejarah tata surya, para ilmuwan terlebih dulu meneliti asteroid.



Komet

Sumber: suara.com

Kata komet berasal dari bahasa Yunani, artinya berambut panjang. Itu karena ekor komet panjang dan bercahaya. Komet adalah gumpalan es, debu, dan gas beku yang berasal dari sisa pembentukan tata surya. Bentuknya seperti bola salju di ruang angkasa. Komet sudah ada sejak tata surya terbentuk.

Ada jutaan komet yang mengorbit matahari. Ukuran komet cukup besar. Saat komet semakin dekat dengan matahari, sebagian esnya mulai menguap. Es yang menguap itu menjadi ekor komet. Ekornya ini bercahaya. Panjang ekor komet bisa mencapai 100 kilometer.


Meteoroid, Meteor, dan Meteorit

Sumber: jagad.id

Meteoroid berasal dari pecahan asteroid. Ukurannya bervariasi. Ada yang sekecil debu hingga satu meter. Meteoroid juga bisa berasal dari pecahan komet. Meteoroid akan terbakar saat memasuki atmosfer planet. Lalu akan mengeluarkan kilat api saat melesat di langit. Inilah yang disebut meteor. Fenomena ini sering disebut sebagai "bintang jatuh". Bila bongkahan meteoroid itu selamat melewati atmosfer dan menghantam tanah, maka disebut meteorit. Diperkirakan ada sekitar 44.000 kilogram meteorit jatuh di Bumi setiap hari. Hampir semuanya hancut di atmosfer Bumi. Ada juga yang lolos dan jatuh di Bumi. Beberapa meteorit bisa dilihat pada malam tertentu.


Hujan meteor terjadi setiap tahun. Itu terjadi saat Bumi melewati jejak puing-puing berdebu yang ditinggalkan oleh komet di ruang angkasa.



Sumber: Majalah Bobo Edisi 51 | 25 Maret 2021



Komentar

  1. AJO_QQ poker (k)
    kami dari agen poker terpercaya dan terbaik di tahun ini
    Deposit dan Withdraw hanya 15.000 anda sudah dapat bermain
    di sini kami menyediakan 9 permainan dalam 1 aplikasi
    - play aduQ
    - bandar poker
    - play bandarQ
    - capsa sunsun
    - play domino
    - play poker
    - sakong
    -bandar 66
    -perang baccarat (new game )
    Dapatkan Berbagai Bonus Menarik..!! :d
    PROMO MENARIK
    di sini tempat nya Player Vs Player ( 100% No Robot) Anda Menang berapapun Kami
    Bayar tanpa Maksimal Withdraw dan Tidak ada batas maksimal
    withdraw dalam 1 hari.Bisa bermain di Android dan IOS,Sistem pembagian Kartu
    menggunakan teknologi yang mutakhir dengan sistem Random
    Permanent (acak) |
    Whatshapp : +855969190856 ;-)

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

DONGENG : Rumah untuk di Relakan

Kau Juga Hebat, Sayang!

Dongeng : Dunia Manisan